28 November 2011

Widgets

Sejarah Perkembangan Teknologi WEB

1.    Pengertian Web(Word wide web)
Web merupakan salah satu fasilitas di internet. Web sendiri merupakan kumpulan dokumen-dokumen multimedia yang saling terhubung satu sama lain yang menggunakan protokol HTTP dan untuk mengaksesnya menggunakan “browser”. browser merupakan perangkat lunak untuk menampilkan halaman-halaman web dalam format HTML. contoh browser/ web browser diantaranya adalah: internet explorer, mozilla firefox, opera, safari.
Secara umum web dapat dibagi menjadi 2 kategori, yaitu
web dinamis dan web statis. Perbedaan keduanya dapat dilihat dari isi/ “content” jenis web tersebut. web dinamis adalah jenis web yang isinya selalu berubah-ubah/ uptodate. contoh web dinamis adalah web berita, web perdagangan (e-commerce), sedangkan web statis merupakan jenis web yang isinya tidak berubah-ubah biasanya web jenis ini dibuat menggunakan teknologi HTML yang isinya tidak dapat dirubah kecuali dengan cara merubah langsung isinya dari file aslinya (*.html).
2.    Sejarah Web
Pertama kali dikembangkan oleh Sir Timothy John Tim Berners-Lee, dan pada saat itu web masih berjalan tanpa hubungan jaringan.
Pada tahun 80-an web mulai terkenal karena sudah terhubung dengan jaringan internet.Sejarah web berkaitan dengan sejarah perkembangan teknologi komputer. Karena awalnya tampilan web masih sangatlah sederhana, hanya menampilkan teks, lalu untuk hyperlink (link) pada saat itu masih menggunakan tampilan nomor yang menghubungkan antara satu halaman ke halaman lainnya.
Pada teknologi web dikembangkan dan berjalan pada sistem operasi Unix, dan sangat jarang yang menggunakan teknologi windows karena teknologi windows masih sangat sederhana.
Semakin beragamnya tampilan dan penerapan teknologi berbasis desktop pun mempengeruhi perkembangan teknologi sejarah web, baik berupa teknologi tampilan (GUI – Graphical User Interface), teknologi browser, teknologi bahasa yang digunaan untuk mengembangkan web, platform web dan beragam teknologi web lainnya. Dan seiring waktu keberadaan web pun meledak. Awalnya berjumlah ribuan, hingga mencapai jumlah jutaan bahkan milyaran.
Fungsinya pun berkembang, bukan hanya sebagai media bertukar informasi, tapi  aplikasi sistem informasi berbasis web.
Dalam sejarah web, web browser digunakan sebagai media untuk berselancar (surfing), dan browser pertama kali yang sangat populer yaitu Internet Explorer. Internet Explorer digunakan sebagai aplikasi untuk mengakses web melalui komputer. Seiring perkembangan saat ini sudah tersedia beragam web browser selain Internet Explorer, seperti mozilla firefox, google chrome, safari, opera dan sebagainya. Untuk bahasa pemrograman yang pada awalnya hanya terdapat beberapa bahasa, saat ini sudah beragam.
Akhirnya lahir definisi web pada akhir tahun 90-an, yang menjadi salah satu bentuk bagian perkembangan sejarah web yaitu yang disebut web 2.0. Web 2.0 ini didefinisikan sebagai web yang berfungsi kolaboratif, informatif, dengan tujuan membuat pengguna semakin dekat dengan pengguna yang lain, dengan hadirnya wiki, blog, social network.
3.    Beberapa Versi Web
Adapun versi-versinya sebagai berikut:
  1. Web 1.0
Versi ini  masih bersifat read-only. Jadi isi dari web tersebut hanya dapat dibaca oleh penggunanya, tanpa ada interaksi sedikitpun antara penguna dan web tersebut.
Fasilitas-fasilitas yang di miliki oleh versi ini sbb:
§  Mempunyai Formulir HTML terkirim otomatis via email. Kita bisa mengisinya dan mengirim balik ke pengirim, langsung tercatat di database.
§  CSS (Cascading Style Sheets)
§   Aplikasi Rich Internet atau berbasis Ajax
§  Markup XHTML
§  Sindikasi dan agregasi data menggunakan RSS/Atom
§  URL yang valid
§  Folksonomies
§  Aplikasi wiki pada sebagian atau seluruh Website XML Web-Service API
b.  Web 2.0
Versi ini bersifat read-write. Pada Web 2.0 kegiatan sosial sudah dimulai, dengan semakin popularnya berbagai fasilitas seperti wikipedia, blog, friendster dan sebagainya.
Sehingga sudah terjadi interaksi antara web dengan penggunanya. Kendala utama pada Web 2.0 adalah penangan untuk pertukaran data atau interoperabilitas masih sulit.
Fasilitas-fasilitas yang dimiliki versi ini adalah sebagai berikut:
§  Mempunyai Formulir HTML terkirim otomatis via email.
§  Kita bisa mengisinya dan mengirim balik ke pengirim, langsung tercatat di database.
§  CSS (Cascading Style Sheets)
§  Aplikasi Rich Internet atau berbasis Ajax
§  Markup XHTML
§  Sindikasi dan agregasi data menggunakan RSS/Atom
§  URL yang valid
§  Folksonomies
§  Aplikasi wiki pada sebagian atau seluruh Website XML Web-Service API


c. Web 3.0
Mengembangkan hubungan manusia ke manusia, manusia ke mesin, dan mesin ke mesin. Web 3.0 mencoba menyempurnakan Web 2.0 dengan memberikan penekanan penelitian pada Semantic Web, Ontology, Web Service, Social Software, Folksonomies dan Peer-to-Peer. Penelitian ini sangat memperhatikan ‘budaya’ sebuah komunitas terhadap kebutuhan akan sebuah data atau informasi.
Fasilitas yang di miliki versi ini adalah sbb:
§  Transformation dari tempat penyimpanan yang bersifat terpisah pisah menjadi satu.
§  Ubiquitous connectivity, memungkinkan info diakses di berbagai media.
§   Network computing, software as service business models, Web Services interoperability, distributed computing, grid computing dan cloud computing.
§  Open technologies, sebagian besar semuanya berjalan dalam platform open source / free.
§  Open identity, Open ID, seluruh info adalah bebas dan sebebas – bebasnya.
§  The intelligent web, Semantic Web technologies seperti RDF, OWL, SWRL, SPAROL, GRDDL,semantic application platforms, dan statement based datastores.
§  Distributed databases, database terdistribusi dalam WWD ( World Wide Database)
§  Intelligent applications.

SHARE THIS POST   

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: Mohammad
Mohammad is the founder of STC Network which offers Web Services and Online Business Solutions to clients around the globe. Read More →